Sekolah Sederhana yang BUKAN Kaleng-Kaleng

JANGAN TERTIPU DENGAN PANDANGAN PERTAMA

Tahun 2018, dua tahun lalu saya dan tim INOVASI berkunjung ke salah satu sekolah di Malang. Sekolah itu adalah Sekolah Garasi Madrasah Ibtidaiyah (MI) Amanah, dibangun dari swadaya masyarakat, sekolah kecil yang berada di Desa Tanggung, Kecamatan Turen, Kabupaten Malang, Jawa Timur. 



Sekolah Sederhana yang BUKAN Kaleng-Kaleng

Pandangan pertama seakan tidak percaya bahwa ini adalah sebuah sekolah, namun ketika kami masuk ke dalam, ternyata ini adalah sesuatu yang LUAR BIASA yang belum pernah saya lihat sebelumnya. Sekolah ini mempunyai program akselerasi bagi anak-anak yang mempunyai kemampuan di atas rata-rata, dan program pendidikan inklusif bagi anak dengan hambatan belajar yang pembelajarannya disesuaikan dengan tingkat kemampuan dan kebutuhan anak.

Sekolah Sederhana yang BUKAN Kaleng-Kaleng

Dukungan masyarakat yang sangat luar biasa. Hal ini terlihat dari hasil wawancara kami dengan komite sekolah. Anak-anak di sekolah ini tidak membeli jajanan di luar, namun komite sekolah membuat kue-kue sehat tanpa bahan pengawet yang diberikan kepada anak-anak pada waktu istirahat. Selanjutnya peran Paguyuban Kelas orang tua anak dalam membantu menyediakan ATK yang diperlukan, termasuk kendaraan-kendaraaan yang diperlukan pada saat pembelajaran out door.

Sekolah Sederhana yang BUKAN Kaleng-Kaleng

Sekolah yang sangat sederhana, namun telah banyak meluluskan peserta didik yang unggul dan berbakat. Tidak perlu bangunan yang megah dan mewah, akan tetapi kualitas pembelajaran yang baik dapat meningkatkan mutu pendidikan.

Sekolah Sederhana yang BUKAN Kaleng-Kaleng

Post a Comment for "Sekolah Sederhana yang BUKAN Kaleng-Kaleng"